BATULICIN – Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKPP) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu). Menggelar sosialisasi penyelesaian dan penanganan sengketa tanah aset milik pemerintah, Kamis (6/6/2024).
Mewakili Bupati, Asisten 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan Tanbu, Eryanto Rais membuka secara resmi sosialisasi tersebut. Hadir pula Kepala DPRKPP Tanbu Ansyari Firdaus.
Dalam sambutan Bupati di bacakan Asisten 2, mengatakan atas nama Pemerintah Daerah menyambut baik dan sangat mengapresiasi atas di adakannya kegiatan sosialisasi penyelesaian dan penanganan sengketa tanah aset milik pemerintah daerah.
Ia berharap dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, dapat memberikan wawasan dan pemahaman terhadap pihak-pihak yang berkepentingan dalam menghindari terjadinya kasus pertanahan yang tidak di inginkan.
Adapun peserta sosialisasi yakni para pengurus barang di masing-masing SKPD Lingkup Pemkab Tanbu. Sedangkan narasumber dari Kantor Wilayah Pertanahan Kalimantan Selatan dan Kantor Pertanahan Tanah Bumbu.